Cover drama Korea VIP |
Beberapa waktu lalu sempat nonton dramkor Touch Your Heart sama The World of Marriage Couple yang hits banget. Telat sih nonton TWM-nya karena emang nunggu sampai full episode dulu. Gini nih sukanya nonton maraton 😂
Nah yang drama Touch Your Heart ini cuma sambil nunggu TWM full episode aja. Udah nonton ⅔ episodenya sih kayaknya, tapi udah males mau namatin. Boring lama-lama. Flat ceritanya, terlalu menye-menye romantis gitu lah. Kurang memicu adrenalin dan curiousity. Hahaha.
Habis namatin TWM, aku cari-cari drama senada yang nggak boring. Terus liat cover VIP kayaknya keren juga nih. Aslinya udah lihat dari lama, tapi nggak tau ya, emang belum pengen nonton aja.
Pertama nonton, hmmm.. bagus juga soundtracknya. Auranya tu gimanaa gitu ya. Pokoknya membuat impresi nih drama kayaknya bakalan seru, bikin deg-degan. Terus aku coba nonton episode 1 yang cuma setengah jam itu, ternyata bisa bikin penasaran gimana lanjutannya. Temanya masih tentang sebuah hubungan yang terganggu oleh adanya pelakor. Bikin deg-degan kan? Hahaha
Pemeran utama wanita di drama VIP ini adalah Jang Nara. Aku suka Jang Nara malah agak belakangan gara-gara nonton dramanya berjudul The Last Empress, kalau di VIU judulnya An Empress Dignity. Bagus dan menegangkan juga itu walaupun ada fantasinya. Recommended ya buat ditonton.
Kembali ke VIP...
Jadi cerita VIP ini mereka kerja di perusahaan fashion bagian melayani pembeli VIP. Jang Nara ini -- aku lupa di VIP namanya siapa, jadi kayak ketua tim, terus tokoh utama lakinya yang diperankan Lee Sang Yoon, jadi atasannya. Ternyata mereka berdua adalah suami istri! Nggak nyangka sih soalnya di kantor bener-bener cuma kayak atasan bawahan.
Suatu malem, dia dapat sms anonim kalau suaminya selingkuh dengan teman setimnya. Mulai kan ada rasa-rasa curiga. Siapa kira-kira selingkuhan suaminya... Siapa yang kirim sms kayak gitu. Pokoknya dibikin misterius banget dan banyak sekali penggiringan opini sehingga sulit ditebak. Hahaha sepertinya bakal seru lah ini. Mending nonton sendiri aja ya biar lebih tahu detail ceritanya.
Sekarang aku cuma mau take notes beberapa hal yang aku peroleh dari nonton drama ini.
Don't judge someone from his/her appearance.
Pakaian yang kita kenakan memang bisa mencitrakan sesuatu dari pemakainya. Apakah kita ingin terlihat elegan, mewah, anggun, sederhana, dll.
"Kebanyakan opini berdasarkan apa yang kita lihat."
Di drama ini, ada cerita seseorang datang ke acara VIP, kemudian dia memecahkan gelas. Kebetulan tampilan orang itu biasa aja, nggak modis, nggak tampak tampilan seorang VIP. Si manajer tokonya meremehkan orang itu dong. Dikira dia diajakin temennya yang tampilannya lebih "sesuai". Ternyata, justru orang yang tampilannya biasa itu adalah pelanggan VIP, dan temannya yang cuma diajak. Dari sini, bisa kita lihat, jangan pernah menilai orang hanya berdasarkan tampilannya sehingga kita merasa berhak untuk mendiskriminasi dia. Hmm...
Pentingnya kejujuran dan komunikasi sebagai dasar menjalin hubungan
Aku sebel bangett sama peran Lee Sang Yoon. Dia jadi suami, pendiam, pemendam banget, tidak mau share beban atau kesedihan sama istri, dan tidak berani untuk jujur dari awal. Di sinilah Lee Sang Yoon ini merasa dia tidak dipahami. Lha gimana orang dia nggak mau ngomong. Jadi malah istrinya salah paham bahwa suaminya ini nggak punya beban, nggak pernah sedih. Ternyata begitu ada cewek lain yang tahu kesedihannya si suami, si suami merasa punya kesamaan, dan jadinya selingkuh. Kan kzl.
Dari situ, aku merasa bahwa komunikasi itu sangat penting agar tidak terjadi salah paham dalam suatu hubungan. Komunikasi juga bisa menjaga jalinan hubungan.
Drama ini juga menunjukkan bahwa selingkuh itu hanya perasaan sesaat dan bisa membuat kita kehilangan segalanya. Dan kita baru akan sadar setelah kehilangan hal berharga itu.
Merawat anak bukan hanya tugas istri
Salah satu side story dari drama ini adalah mengenai pembagian kerja dalam merawat anak. Perempuan dipandang sebelah mata dalam pekerjaan. Perempuan juga yang dipandang wajib menjaga dan merawat anak, sedangkan suaminya yang bekerja mencari nafkah.
Di drama ini, tokoh Mi Na merasa lelah karena dia harus bekerja dan merawat 2 anaknya, sedangkan suaminya tidak pernah membantu. Dia pun memutuskan untuk keluar dari rumah dan membuat suaminya yang harus merawat anak-anak, merasakan betapa lelahnya bekerja sekaligus merawat anak-anak.
Tapi endingnya bagus banget sih. Suaminya yang kebetulan sekantor melihat bahwa istrinya berjuang keras untuk pekerjaannya. Dia memberi hadiah, dan bersama anak-anak memberi penghargaan untuk sang ibu yang sudah bekerja keras. Akhirnya dia memutuskan untuk cuti agar istrinya bisa gantian fokus bekerja.
Bagian kerennya lagi adalah cara si suami menjelaskan ke anak-anak mengenai ibu mereka. Dia mengajak anak-anak untuk bisa menghargai keras ibunya. Komunikasi antara orang tua dan anak juga penting, mengajak mereka berpikir dan memahami, apalagi melibatkan mereka.
Sang suami juga tidak merasa dia dan istri dalam sebuah persaingan, tapi justru dia kooperatif banget. Mau berbagi peran dalam rumah tangga. Mantaaapp👍👍
-------*
Pokoknya ini drama recommended banget.
Sebetulnya cerita mirip sih dengan TWM. Suami selingkuh kemudian si istri pengen membalas si suami, dan tidak seekstrim di TWM, nggak sampe ada adegan kekerasan. VIP juga banyak sekali menyelipkan pesan-pesan yang sangat bagus dalam kehidupan rumah tangga.
Pesan terakhir dari Jang Na Ra: